Rep/Supadiyono
Kericuhan rombongan dua kelompok pemotor di JJLS Gunungkidul, DIY puluhan remaja diamankan polisi, Minggu, (17/11/2024), siang.
Kapolsek Saptosari, AKP Suyanto membenarkan, keributan itu berawal saat kedua rombongan berpapasan di jalan menuju TPR Pantai Baron, dan kemudian salah satu dari rombongan yang akan menuju ke arah pantai melakukan pelemparan batu pada rambongan yang melaju keluar dari arah pantai.
Dipicu dari perempatan akhirnya terjadi kericuhan dua rombongan pemotor tersebut. Aksi serupa juga kembali terjadi di wilayah Kalurahan Planjan,Saptosari, Gunungkidul.
Di tempat tersebut, satu korban mengalami luka yang cukup parah dibagian muka, sudah dalam penanganan intensif dari petugas medis di RSUD Saptosari karena mengalami luka pada bagian wajah, kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Bethesda Yogayakata.
Diketahui korban merupakan warga Kalurahan Karangtengah, Kapanewon Wonosari, Gunungkidul.
"Sementara terduga pelaku yang kami amankan itu yang di TKP Tanjungsari, sementara yang di TKP Saptosari belum,” katanya.
Dilanjut Enam pelaku berhasil diringkus di ruas JJLS wilayah Kalurahan Girisekar, Kapanewon Panggang, setelah warga setempat mengantisipasi dengan berjaga di jalan sekitar, sedangkan Satu terduga pelaku diringkus di wilayah Kalurahan Jetis, Saptosari, setelah kehabisan BBM ketika masuk gang. Warga sekitar yang mengetahui peristiwa itu lantas berusaha melerai keributan itu, dan melaporkannya ke Polsek Saptosari.
Saat ini, polisi telah mengamankan 12 orang yang masih pelajar, mereka merupakan warga Kabupaten Bantul.
Atas kejadian tersebut, AKP Suyanto menghimbau kepada warga masyarkat jika melihat rombongan sepeda motor yang mencurigakan untuk segera melaporkannya ke pihak polisi terdekat.
Redaksi
__________