Iklan

header ads

DPUPR Gunungkidul DIY Kejar Target, terkait Kesiapan Jalur Jalan Jelang NATARU

Red/Supadiyono



Gunungkidul, Suaradjogja.com, -- Kesiapan pada jaringan jalur jalan di Gunungkidul Daerah Istimewa Yogyakarta, masih terus dikerjakan, baik mengacu pada perubahan APBD yakni pembangunan ruas jalan  maupun perbaikan (penambalan).

Hal tersebut upaya pemerintah Gunungkidul, dalam memberi kenyamanan bagi pengguna jalan, pada NATARU, nanti.

Dihubungi melalui sambungan chat WhatsApp, selaku Kepala Dinas DPUPR Gunungkidul, Rahmadian menyampaikan jika pihaknya dalam mengerjakan serta melakukan perbaikan.

"Saat ini kita melakukan kegiatan suwakelola penambalan jalan-jalan berlobang," voice note, Whatsap Kepala Dinas DPUPR Gunungkidul, pada Kamis, (05/12/2024), siang.

foto, Kepala Dinas DPUPR Gunungkidul, Rakhmadian Wijayanto

Lebih lanjut, untuk kegiatan lain Ia menyebut sedang melakukan penambalan jalan, yakni yang telah diatur pada perubahan APBD.

"Mudah-mudahan sebelum libur natal dan tahun baru sudah selesai mas," pungkas Rahmadiyan.


Disisi lain, masih banyak titik-titik jalur jalan yang hingga kini belum ada perbaikan maupun rencana perbaikan. Dilaporkan oleh wartawan suaradjogja.com, pada (5/12). Jika hampir disetiap wilayah masih banyak jalan yang rausak parah, dan tidak ada tanda-tanda mau diperbaiki.

Dengan demikian team redaksi menyimpulkan jija, hingga akhir tahun 2024 ini, terpantau banyak jalan kabupaten yang sudah rusak parah.




Redaksi
___________